Kelas
- AC
- Papan tulis
- Meja dan kursi siswa
- Perangkat pembelajaran (LCD Proyektor, dll)
Raudhatul Athfal Istiqlal Jakarta
Pendidikan Usia Dini 4-6 Tahun
Angka-angka yang membanggakan dari perjalanan pendidikan kami dalam menghasilkan generasi yang berakhlak mulia dan berprestasi.
Raudhatul Athfal Istiqlal (RA Istiqlal) berada di bawah naungan Madrasah Istiqlal Jakarta dan didirikan pada tanggal 26 Juli 1999 atas arahan Ketua Badan Pelaksana Pengelola Masjid Istiqlal pada saat itu, Drs. H. Mubarok, M.Si., dengan nama Taman Kanak-Kanak Islam Istiqlal.
Penyelenggaraan Taman Kanak-Kanak Islam Istiqlal ditetapkan melalui Surat Keputusan Nomor 14/SK/BPPMI/VII/2001, dengan penanggung jawab Ibu Hj. Nibras OR. Salim (Ketua Umum BPTKI pada saat itu), yang dalam perkembangan selanjutnya dikenal sebagai Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD).
Pada tahun pertama, jumlah peserta didik sebanyak 4 (empat) orang. Hingga saat ini, jumlah siswa PAUD Istiqlal telah berkembang menjadi 112 siswa.
RA Istiqlal telah meraih berbagai prestasi, antara lain terpilih sebagai PAUD Unggulan tingkat DKI Jakarta yang ditetapkan oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Nonformal dan Informal Departemen Pendidikan Nasional pada tahun 2007, serta Madrasah Berprestasi jenjang Raudhatul Athfal yang ditetapkan oleh Kanwil Kementerian Agama Provinsi DKI Jakarta pada tahun 2025.
Pada tanggal 01 Juli 2007, berdasarkan keputusan Menteri Agama Republik Indonesia saat itu, Dr. H. Muhammad Maftuh Basyuni, Taman Kanak-Kanak Islam Istiqlal yang sebelumnya berada di bawah binaan Kementerian Pendidikan Nasional RI, resmi beralih status menjadi di bawah binaan Kementerian Agama RI dengan nama Raudhatul Athfal Istiqlal (RA Istiqlal).
Kurikulum yang digunakan di Raudhatul Athfal Istiqlal adalah Kurikulum Kreatif yang memadupadankan Kurikulum Nasional dan kurikulum kekhasan satuan yang dicetuskan oleh pendiri Madrasah Istiqlal, Ibu Hj. Nibras Dr. Salim. Kurikulum ini merupakan hasil studi dan penelitian beliau di Creative Pre-School Tallahassee, Florida, Amerika Serikat.
Metode pembelajaran yang diterapkan adalah Metode Sentra atau Beyond Center and Circle Times (BCCT). Metode ini dirancang untuk memenuhi kebutuhan tiga jenis main sebagai modal belajar anak usia dini, yaitu:
Ketiga jenis main tersebut dilaksanakan secara terpadu, terukur, dan berkesinambungan sesuai dengan tahap-tahap perkembangan anak, serta diintegrasikan dengan Kurikulum Berbasis Cinta dan pendekatan pembelajaran mendalam.
Sebagai salah satu pencetus metode sentra di Indonesia, sejak tahun 2002 hingga saat ini, Raudhatul Athfal Istiqlal secara konsisten menerima kunjungan studi tiru dan program magang dari berbagai daerah di Indonesia maupun dari luar negeri.
Kegiatan ini dikemas dalam Aksi Cilik Hafizh/Hafizhah Istiqlal (ACHI) dan pengembangan minat bakat. ACHI merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap hari Jum’at dalam program “JUM’AT CERIA”, dengan tujuan mengembangkan kemampuan, kepercayaan diri, serta potensi peserta didik RA Istiqlal.
RA Istiqlal Jakarta menyediakan fasilitas pendukung pembelajaran dan pengembangan siswa secara menyeluruh, guna menciptakan lingkungan pendidikan yang aman, nyaman, dan berkualitas.
Menyediakan berbagai buku, majalah, dan materi bacaan untuk menunjang kegiatan membaca dan riset siswa. Setiap kelas juga memiliki pojok baca.
Digunakan untuk pertemuan besar, presentasi, pertunjukan seni, serta berbagai acara sekolah.
Dikelola oleh Madrasah Istiqlal, menyediakan makanan ringan dan minuman bagi siswa.
Ruang terbuka hijau yang nyaman untuk beristirahat, interaksi sosial, dan aktivitas ringan santri.
Sistem CCTV terpasang untuk memantau aktivitas dan menjaga keamanan lingkungan sekolah.
Area parkir tersedia untuk kendaraan guru, staf, serta pengunjung.
Ruang khusus untuk persiapan mengajar dan kolaborasi antar guru.
Kantor kepala sekolah untuk kegiatan administrasi dan pertemuan resmi.
Asesmen perkembangan anak dilakukan melalui kegiatan bermain menggunakan alat permainan edukatif yang telah disediakan oleh sekolah. Proses ini bertujuan untuk melihat perkembangan anak secara menyeluruh dan alami dalam suasana yang nyaman dan menyenangkan.
Daycare Istiqlal adalah layanan penitipan anak yang diselenggarakan oleh RA Istiqlal setelah jam sekolah selesai. Layanan ini berlangsung mulai pukul 13.00 hingga maksimal 17.00 WIB, dengan tujuan memberikan fasilitas penitipan yang aman, nyaman, dan bermanfaat bagi siswa.
Program ini diperuntukkan bagi orang tua yang membutuhkan solusi penitipan anak di luar jam belajar rutin, sehingga siswa tetap terawasi dan memperoleh kegiatan edukatif selama menunggu penjemputan.
Biaya penitipan anak berlaku terpisah dari SPP dan dilakukan melalui pendaftaran di bagian Tata Usaha RA Istiqlal.
Foto 1
Foto 2
Foto 3
Foto 4
Foto 5
Foto 6
Foto 7
Foto 8
Foto 9
Foto 10
Foto 11
Foto 12
Foto 13
Foto 14
Foto 15
Foto 16
Foto 17